Persaudaraan Kembali Teguh, Berkat Problem Solving Polsek Sidamanik Resor Simalungun

- Redaksi

Rabu, 27 Maret 2024 - 06:46 WIB

5046 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sidamanik, Simalungun – Konflik kakak beradik di Kecamatan Sidamanik berakhir damai melalui sentuhan hati mediasi dari personel Bhabinkamtibmas Polsek Sidamanaik Resor Simalungun, Problem solving digelar di dusun hahal Gajah Toba, Nagori Bahal Gajah, Kecamatan Sidamanik, Kabupaten Simalungun.

Berhasil diselesaikan secara kekeluargaan melalui mediasi yang digagas oleh Polsek Sidamanik. Pada Selasa, 26 Maret 2024, mulai pukul 20.30 WIB, Bripka Harjanto Gultom bersama personil piket Polsek Sidamanik dan Pangulu Nagori Bahal Gajah, Torkis Siburian, mengadakan pertemuan di warung kopi milik Belman Siallagan untuk meredam tensi antara kedua belah pihak yang masih memiliki hubungan kakak beradik.

Peristiwa yang berujung pada pelaporan ke Polsek tersebut diawali dengan cekcok mulut dan perkelahian pada sore hari yang sama, di mana Dollis Lubis (49) dan Yusman Lubis (23), sebagai pihak pertama, terlibat konfrontasi dengan Panaharan K. Lubis (42), pihak kedua. Adanya kejadian ini tidak hanya menciptakan trauma tapi juga potensi kerawanan keamanan di lingkungan setempat.

Baca Juga :  Terkesan Lambat Kanit PPA Polres Simalungun Tidak Menanggapi Kasus Asusila Yang Dilakukan Seorang Gamot

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Mediasi yang dihadiri oleh personil Polsek Sidamanik, termasuk Aiptu Rio Siahaan dan Aipda Sahat Sinaga, SH, serta perwakilan tokoh masyarakat dan warga kedua belah pihak, berlangsung dalam atmosfer yang kondusif. Lewat dialog dan pembinaan, kedua pihak akhirnya bersepakat untuk menyelesaikan perselisihan secara damai.

Pihak pertama mengakui kesalahannya dan berjanji tidak akan mengulangi perbuatannya lagi, sementara pihak kedua mengikhlaskan kejadian tersebut dan saling memaafkan. Kesepakatan damai ini menjadi bukti bahwa perbedaan dan konflik, seberat apa pun, dapat diatasi dengan kebersamaan dan pengertian.

Baca Juga :  Sat Narkoba Polres Simalungun Berhasil Amankan Pengedar Sabu-Sabu Dari Batu Bara

KAPOLSEK Sidamanik, AKP S. Tampubolon, menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam penyelesaian masalah ini. “Ini membuktikan bahwa komunikasi dan mediasi merupakan kunci dalam menyelesaikan konflik. Kami berharap kejadian serupa tidak terulang dan masyarakat dapat kembali hidup rukun,” ujar AKP Tampubolon.

Keberhasilan mediasi ini diharapkan menjadi model penyelesaian konflik sosial di masa depan, di mana kesabaran, pemahaman dan toleransi menjadi dasar dalam menyelesaikan setiap perselisihan.(joe)

#Humas_Polres_Simalungun

Berita Terkait

Operasi GKN Sat Narkoba Polres Simalungun Berhasil Amankan Dua Tersangka Bersama 7.55 gram Sabu
Halal Bi Halal Idul Fitri 1445 H/2024 M Pemkab Simalungun Bersama Masyarakat
Kasi Humas Polres Simalungun Bantah Tudingan PPWI tentang Kebohongan Publik dalam Berita Penangkapan Pelaku Pemerkosaan
Polsek Dolok Pardamean Gelar Patroli Dialogis, Imbau Warga Jaga Ketertiban dan Hindari Provokasi
Viral Bocah di Simalungun Korban Bullying-Tubuh Ditendang, Polres Simalungun Bergerak Cepat Datangi TKP
Cegah Perundungan Kasat Reskrim Polres Simalungun Ajak Masyarakat Galakan Edukasi dan Pengawasan Orang Tua Jadi Kunci
Sat Reskrim Polres Simalungum Tetapkan Siswa Kelas 6 SD Jadi Pelaku Bullying Bocah di Simalungun
Audensi Aliansi Serikat Buruh, Bupati Simalungun Minta Aliansi Organisasi Buruh Kompak

Berita Terkait

Rabu, 17 April 2024 - 00:48 WIB

atusan Warga Pancut Batu Geruduk Polsek Pancur Batu Minta Galian C Ilegal, Narkoba dan Judi Tembak Ikan Ditutup !

Rabu, 17 April 2024 - 00:34 WIB

Marak Judi, Narkoba dan Galian C Ilegal, Masyarakat Akan Demo Ke Polsek Pancur Batu, ini Tuntutan Nya Pak Kapolda !

Kamis, 11 April 2024 - 23:57 WIB

Pelaku Pencurian dan Pembakaran Grosir Ditangkap Reskrim Polsek Percut Seituan

Sabtu, 6 April 2024 - 01:28 WIB

DPD KOMNAS WI Kabupaten Deli Serdang Buka Puasa Bersama Dalam Kesederhanaan

Selasa, 2 April 2024 - 01:48 WIB

Warga Desa Namorih Apresiasi Polsek Pancur Batu Bersama Brimob Polda Sumut Yang Rutin Melakukan Patroli

Jumat, 29 Maret 2024 - 00:31 WIB

Gerak Cepat Polsek Pancur Batu, Babinsa dan Pemdes, Tidak Ada Ditemukan Judi di Sekitar Vila Lotus !

Jumat, 15 Maret 2024 - 01:49 WIB

Melihat Keramaian, Personil TNI Bantu Polisi Mengamankan Rajia di Lokasi Yang Diduga Tempat Berjudi di Pancur Batu

Selasa, 12 Maret 2024 - 23:00 WIB

Ketua Karang Taruna Pancur Batu Minta Polisi Segera Tangkap Pelaku dan Otak Pelaku Pelemparan Bom Moltov Kerumah Wartawan

Berita Terbaru

MEDAN

Senam Haji Dikemas Melalui Kajian Para Pakar

Selasa, 30 Apr 2024 - 05:34 WIB