Polsek Bosar Maligas Berhasil Ungkap Peredaran Narkoba di Huta VII Pambela, Satu Tersangka Diamankan

HARIANTO SIAHAAN

- Redaksi

Sabtu, 22 Februari 2025 - 11:19 WIB

50255 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Simalungun, Marihat Tanjung Baranewssumut.com

Polsek Bosar Maligas terus berupaya memberantas peredaran narkoba di wilayah hukumnya. Pada Senin, 17 Februari 2025, Polsek Bosar Maligas berhasil mengamankan satu tersangka dan menemukan barang bukti narkoba jenis sabu di gubuk yang berada di perladangan kelapa sawit milik masyarakat di Huta VII Pambela, Nagori Marihat Tanjung, Kabupaten Simalungun.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Penangkapan ini berawal dari informasi yang diperoleh dari masyarakat tentang adanya transaksi jual beli narkoba jenis sabu di gubuk perladangan tersebut. Mendapat informasi tersebut, Kapolsek Bosar Maligas IPTU Sonni G. Silalahi, SH, memerintahkan Kanit Reskrim Polsek Bosar Maligas bersama Anggota bekerja sama dengan Personil TNI AD Koramil 07 Pasar Baru melakukan penyelidikan ke TKP. Sekitar pukul 21.00 WIB, personil Polsek Bosar Maligas bersama personil TNI-AD Koramil 07 Bosar Maligas melihat seorang pria yang diidentifikasi sebagai Tumino (26 tahun, warga Huta VII Pambela, Nagori Marihat Tanjung, Kabupaten Simalungun) sedang berada di gubuk bersama temannya. Mereka sedang melakukan aktivitas membakar sampah di sekitar TKP. Personil Polsek Bosar Maligas bersama personil TNI-AD Koramil 07 Bosar Maligas kemudian melakukan penggrebekan dan penangkapan terhadap Tumino.

Saat dilakukan penggeledahan terhadap Tumino yang saat itu memakai tas gendong, personil Polsek Bosar Maligas menemukan barang bukti narkoba jenis sabu yang dikemas dalam 13 plastik klip kecil warna bening dengan berat bruto 2,60 gram.

Selain itu, personil Polsek Bosar Maligas juga menemukan barang bukti lainnya seperti satu pucuk senjata angin merek Selesever warna hitam yang ditemukan digantungkan di atas sepeda motor di sekitar gubuk, satu plastik klip sedang kosong, satu buah timbangan digital, satu buah handphone merek Vivo warna biru, uang tunai sebesar Rp. 850.000,-, satu buah jam tangan warna hitam, dan satu buah KTP atas nama Tumino. Selanjutnya terduga pelaku & BB dibawa ke Polsek Bosar Maligas.

Polres Simalungun terus berupaya memberantas peredaran narkoba di wilayah hukumnya dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Mereka juga berkomitmen untuk mendukung program pemerintah dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif di wilayah hukumnya. Dengan mengamankan Tumino dan menemukan barang bukti narkoba jenis sabu, diharapkan peredaran narkoba di wilayah hukum Polres Simalungun dapat ditekan dan tercipta situasi yang aman dan kondusif.

(Harianto Siahaan)

Berita Terkait

Kapolres Simalungun Berbagi Takjil Gratis, Wujudkan Kepedulian Selama Bulan Ramadhan
Temu Pisah Kapolres Simalungun: Silaturahmi dan Harapan Baru di Balei Harungguan Djabanten Damanik
Polres Simalungun Dipimpin Wajah Baru, AKBP Marganda Aritonang Siap Tingkatkan Profesionalisme Pengamanan Kamtibmas
Kapolres Simalungun Gelar Apel Penyerahan Bingkisan Lebaran kepada Personel Muslim dan ASN
IPDA Gagas: “Kami Tak Akan Pernah Lelah Menumpas Kejahatan!” Tersangka Penggelapan Mobil Rental Berhasil Ditangkap di Lampung
Kapolres Simalungun Pimpin Penanganan Bencana Banjir Bandang dan Longsor di Kota Wisata Parapat
Kapolres Simalungun Gelar Buka Puasa Bersama Anak Yatim dan Kaum Dhuafa
Polsek Bosar Maligas Resor Simalungun Berhasil Sita 10,28 Gram Sabu dari Pengedar Asal Asahan

Berita Terkait

Jumat, 21 Maret 2025 - 11:48 WIB

Rutan Perempuan Medan Intensifkan Razia Rutin, Tegakkan Pesan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan

Minggu, 16 Maret 2025 - 05:02 WIB

Dukung Program Sekolah Rakyat, Pemkab Deli Serdang Siapkan Lahan

Jumat, 28 Februari 2025 - 18:40 WIB

Jelang Ramadan, Harga Kebutuhan Pokok Masih Stabil

Minggu, 23 Februari 2025 - 12:34 WIB

Hari Ketigabelas, Ops Keselamatan Toba 2025, Polres Sibolga Tilang Pelanggar Lalu Lintas

Sabtu, 22 Februari 2025 - 10:46 WIB

Dialog Penguatan Internal Polri: Merajut Kebhinnekaan dan Meneguhkan Nilai Kebangsaan Menuju Indonesia Emas 2045

Kamis, 13 Februari 2025 - 21:44 WIB

Haji Man Dukung Penuh Kepemimpinan Muallem-Dek Fadh untuk Membangun Aceh

Kamis, 13 Februari 2025 - 08:23 WIB

Masa Penugasan Segera Berakhir, Pj Bupati: Semoga Deli Serdang Lebih Baik!

Senin, 3 Februari 2025 - 01:38 WIB

FRN Provinsi Aceh Dukung Puluhan LSM Dan Wartawan Di Banten Kecam Pernyataan Mendes PDT

Berita Terbaru

DELI SERDANG

Lapor Pak Kapolda : Laporan Penipuan Mangkrak di Polsek Pancur Batu

Kamis, 27 Mar 2025 - 02:36 WIB