Cory Sebayang Pimpin Apel Gabungan di Akhir Masa Jabatan dan Sampaikan Rasa Terima Kasih Kepada Seluruh Jajar Yang Sudah Mendampinginya Dalam Membangun Kabupaten Karo

baraNews Sumut

- Redaksi

Senin, 17 Februari 2025 - 22:25 WIB

501,472 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Baranews.com | Tanah Karo – Bupati Karo, Cory Sriwaty Sebayang, didampingi oleh Wakil Bupati Karo, Theopilus Ginting, serta Plh. Sekretaris Daerah Kabupaten Karo, Dr. Drs. Eddi Surianta, M.Pd, memimpin Apel Gabungan di Kantor Bupati Karo pada Senin (17/2/2025).

Dalam amanatnya, Bupati Karo menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada seluruh jajaran birokrasi dan perangkat daerah yang telah bekerja keras membangun Kabupaten Karo dengan penuh dedikasi, transparansi, serta integritas.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada rekan-rekan jajaran birokrasi perangkat daerah yang telah mendampingi, membangun Kabupaten Karo tercinta dengan kerja keras, etos kerja, dan dedikasi yang tinggi. Kita telah bekerja secara transparan, penuh integritas, dan akuntabel bersama-sama dalam kurun waktu lebih kurang empat tahun,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Bupati Karo berharap agar seluruh perangkat daerah dapat mempertahankan hasil kerja yang telah dicapai, terus meningkatkan prestasi kinerja, serta memperbaiki hal-hal yang masih perlu disempurnakan. “Mempertahankan kinerja yang baik bukanlah hal yang mudah. Dibutuhkan etos kerja tinggi, kemauan yang kuat, kerja sama yang solid, serta perilaku yang terpuji dan jauh dari praktik-praktik yang dilarang. Jangan sampai karena satu kesalahan kecil, merusak seluruh usaha yang telah kita bangun bersama,” tegasnya.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam kesempatan yang sama, Wakil Bupati Karo, Theopilus Ginting, menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh jajaran pemerintah daerah apabila selama kebersamaan terdapat tutur kata atau perbuatan yang kurang berkenan. “Saya mohon maaf dengan tulus apabila selama kita bekerja bersama ada kata-kata atau tindakan yang kurang berkenan, baik disengaja maupun tidak. Jangan sampai hal itu memutus tali persahabatan dan persaudaraan kita,” ujarnya.
Suasana haru dirasakan saat Bupati Karo, Cory Sriwaty Sebayang menyampaikan bahwa dia sengaja memakai pakaian Satpol PP, karena beliau mengingat mantan Kasat Pol PP Bpk Perlindungan Karo-Karo yang sudah berpulang, yang memberikan Pakaian yang beliau kenakan,sekaligus mengingatkan bahwa segala sesuatu pasti ada awal dan akhir, layaknya jabatan yang diemban selama ini.
Apel gabungan pada hari ini menjadi simbol perpisahan bagi kepemimpinan Cory Sriwaty Sebayang dan Theopilus Ginting, sekaligus momentum untuk meneguhkan semangat kebersamaan dalam menjaga keberlanjutan pembangunan di Kabupaten Karo di era Kepemimpinan Kepala Daerah yang Baru.(Citra Yz. SP)

Berita Terkait

Kodim 0205/TK Berbagi Takjil di Seputaran Tugu Perjuangan Berastagi
Bupati Karo Serahkan Laporan Keuangan Unaudited Pemerintah Daerah Tahun 2024 ke BPK Perwakilan Provinsi Sumatera Utara
Wakil Bupati Karo Hadiri Rapat Relokasi Pool Tenaga Kerja Informal Simpang Tiga Laudah
Bupati Karo Pimpin Rapat Koordinasi Persiapan Pelaksanaan Kegiatan Pengadaan Barang dan Jasa di Kabupaten Karo
Apresiasi Bupati Karo Untuk Warung Wajik Yang Taat Pajak dan Bijak Kelola Usaha
Bupati Karo Melakukan Kunjungan ke Pabrik AQUA Berastagi, Untuk Perkuat Sinergi Pembangunan
Anggota DPD – RI, Pdt. Penrad Siagian Pantau Empat Konflik Agraria di Sumut, Minta Transparansi BPN
Bupati Karo Terima Kunjungan Badan Anggaran DPRD Dan TAPD Provinsi Sumatera Utara

Berita Terkait

Jumat, 21 Maret 2025 - 11:48 WIB

Rutan Perempuan Medan Intensifkan Razia Rutin, Tegakkan Pesan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan

Minggu, 16 Maret 2025 - 05:02 WIB

Dukung Program Sekolah Rakyat, Pemkab Deli Serdang Siapkan Lahan

Jumat, 28 Februari 2025 - 18:40 WIB

Jelang Ramadan, Harga Kebutuhan Pokok Masih Stabil

Minggu, 23 Februari 2025 - 12:34 WIB

Hari Ketigabelas, Ops Keselamatan Toba 2025, Polres Sibolga Tilang Pelanggar Lalu Lintas

Sabtu, 22 Februari 2025 - 10:46 WIB

Dialog Penguatan Internal Polri: Merajut Kebhinnekaan dan Meneguhkan Nilai Kebangsaan Menuju Indonesia Emas 2045

Kamis, 13 Februari 2025 - 21:44 WIB

Haji Man Dukung Penuh Kepemimpinan Muallem-Dek Fadh untuk Membangun Aceh

Kamis, 13 Februari 2025 - 08:23 WIB

Masa Penugasan Segera Berakhir, Pj Bupati: Semoga Deli Serdang Lebih Baik!

Senin, 3 Februari 2025 - 01:38 WIB

FRN Provinsi Aceh Dukung Puluhan LSM Dan Wartawan Di Banten Kecam Pernyataan Mendes PDT

Berita Terbaru

DELI SERDANG

Lapor Pak Kapolda : Laporan Penipuan Mangkrak di Polsek Pancur Batu

Kamis, 27 Mar 2025 - 02:36 WIB