Pj. Sekda Dairi Jonny Hutasoit Buka Pertemuan Penyusunan Rencana Aksi Daerah Kab.Dairi, untuk Menanggulangi TBC

baraNews Sumut

- Redaksi

Jumat, 17 Januari 2025 - 02:50 WIB

5050 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dairi Bara News –  Tuberculosis merupakan penyakit menular yang disebabkan oleh kuman. Dalam penanggulangannya diperlukan komitmen bersama dari semua stakeholder terkait di Kabupaten Dairi. Program penanggulangan Tuberculosis bekerjasama dengan Kementerian Dalam Negeri dan telah dilakukan inisiasi untuk memperkuat komitmen dan kepemimpinan eliminasi TBC di tingkat Kabupaten/Kota dengan memfasilitasi daerah untuk menyusun Rencana Aksi Daerah dengan tujuan memastikan arah dan target pencapaian eliminasi TBC.

Demikian disampaikan Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Kabupaten Dairi Jonny Hutasoit pada saat membuka pertemuan Penyusunan Rencana Aksi Daerah Dalam Upaya Percepatan Penanggulangan Tuberculosis Kabupaten Dairi Periode 2025 – 2029, Jumat (17/1/2025) di Aula Kantor Bappeda, Kabupaten Dairi.

Dalam sambutannya, Pj Sekda menyampaikan bahwa Pemerintah saat ini memiliki target menuju eliminasi Tuberculosis di Tahun 2030.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Seiring dengan strategi nasional dan arah pencapaian eliminasi TBC Tahun 2030, maka Pemerintah Kabupaten berkomitmen untuk mewujudkan Kabupaten Dairi menuju Eliminasi TBC Tahun 2030 dengan membentuk Tim Percepatan Penanggulangan Tuberculosis, dimana tim percepatan ini telah terbentuk melalui surat keputusan Bupati Dairi No.1102/400/9/2024 tentang Penanggulangan Tuberculosis Kabupaten Dairi, dibentuk pada 30 September 2024 yang lalu”, ucapnya .

Selanjutnya, perlu dilakukan langkah-langkah yang konkrit yang disusun dalam suatu rencana aksi daerah. RAD ini bertujuan untuk mengintegrasikan dan menyelaraskan penanggulangan dan pengendalian TBC di Kabupaten Dairi yang dilaksanakan oleh lintas sektor dan semua pemangku kepentingan baik pemerintah, masyarakat, maupun pihak swasta.

Kegiatan ini dilaksanakan oleh Yayasan Menara Agung Pengharapan Internasional sebagai pendamping Stop TB Partnership/TB Reach Kabupaten Dairi. Kegiatan ini juga dihadiri oleh Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Dairi dr.Henry Manik, Direktur RSUD Sidikalang dr.Mei Sitanggang, perwakilan OPD serta perwakilan dari Dinas Kesehatan Pemerintah Provinsi Sumatera Utara. (Luga Siregar)

Berita Terkait

Bupati dan Setda Dairi Menerima Audensi dari Aliansi Masyarakat Pakpak Silima Suak
Bupati Dairi Hadiri Hut PPNI Yang Ke-51 dan Pelantikan Pengurus DPD PPNI Dairi
Bupati Dairi Bersama Kapolres dan Dandim Cek Pos Pengamanan Idul Fitri 1446H
Reses Senator Badikenita Sitepu, Bupati Dairi ; Jadikan Kami Prioritas
Bupati Dairi Terima Audensi Persatuan Batak Bersatu
Bupati Dairi Bersama Dandim 0206 Lakukan Monitoring Lokasi TMMD
Bupati Dairi Sidak ke Pasar Tradisional Sumbul
Wakil Bupati Dairi Menerima Audensi Panitia Pelaksanaan Pawai Malam Takbiran

Berita Terkait

Jumat, 21 Maret 2025 - 11:48 WIB

Rutan Perempuan Medan Intensifkan Razia Rutin, Tegakkan Pesan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan

Minggu, 16 Maret 2025 - 05:02 WIB

Dukung Program Sekolah Rakyat, Pemkab Deli Serdang Siapkan Lahan

Jumat, 28 Februari 2025 - 18:40 WIB

Jelang Ramadan, Harga Kebutuhan Pokok Masih Stabil

Minggu, 23 Februari 2025 - 12:34 WIB

Hari Ketigabelas, Ops Keselamatan Toba 2025, Polres Sibolga Tilang Pelanggar Lalu Lintas

Sabtu, 22 Februari 2025 - 10:46 WIB

Dialog Penguatan Internal Polri: Merajut Kebhinnekaan dan Meneguhkan Nilai Kebangsaan Menuju Indonesia Emas 2045

Kamis, 13 Februari 2025 - 21:44 WIB

Haji Man Dukung Penuh Kepemimpinan Muallem-Dek Fadh untuk Membangun Aceh

Kamis, 13 Februari 2025 - 08:23 WIB

Masa Penugasan Segera Berakhir, Pj Bupati: Semoga Deli Serdang Lebih Baik!

Senin, 3 Februari 2025 - 01:38 WIB

FRN Provinsi Aceh Dukung Puluhan LSM Dan Wartawan Di Banten Kecam Pernyataan Mendes PDT

Berita Terbaru

DELI SERDANG

Lapor Pak Kapolda : Laporan Penipuan Mangkrak di Polsek Pancur Batu

Kamis, 27 Mar 2025 - 02:36 WIB