Bupati Ikut Doa Bersama Lintas Agama di Polres Humbahas

Redaksi Taput

- Redaksi

Selasa, 4 Juli 2023 - 06:39 WIB

5028 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bara News || HUMBAHAS – Bupati Humbahas Dosmar Banjarnahor, SE didampingi Kadis Perhubungan Jaulim Simanullang dan Kaban Kesbangpol Ferry J Sitorus ikut menghadiri Doa Bersama Lintas Agama di Polres Humbahas dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-77, Jumat (30/6). Hadir Kapolres Humbahas AKBP Hary Ardianto SIK MH, Pabung 0210/TU Mayor Ojak Simarmata, elemen masyarakat dan perwakilan lintas agama. Doa Bersama Lintas Agama ini juga diikuti secara virtual dari Lapangan Bhayangkara Mabes Polri yang dihadiri Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan Panglima TNI Laksamana Yudo Margono.

Doa bersama ini mengambil tema “Marajut nasionalisme dan toleransi beragama guna merawat kebhinekaan dalam bingkai persatuan dan kesatuan bangsa untuk pemilu damai menuju Indonesia maju”. Doa lintas agama itu diawali dari Seketaris Bidang Rohani Majelis Tinggi Konghucu Indonesia WS Sunarta Hidayat, Sangha Theravada Indonesia Bhikku Dhammasubho Mahathera, Parisada Hindu Dharma Indonesia (KRHT) Astono Chandra Dana SE MM, Katolik Romo Agustinus Heri Wibowo Pr, Praeses HKBP Distrik VIII DKI Jakarta Pdt Bernard Manik dan diakhiri Ketua Hubungan Luar Negeri PP Muhammadiyah Syafiq A Mughni. Dalam suasana yang penuh khidmat, perwakilan dari masing-masing tokoh agama memimpin doa sesuai dengan keyakinan dan ajaran agama yang dianutnya. Doa-doa tersebut mencakup harapan dan permohonan bagi keselamatan, keberkahan, dan keberhasilan tugas Polisi dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

Baca Juga :  Perangi Narkoba, Rutan Kelas IIB Humbahas Rutin Laksanakan Tes Urine

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengatakan bahwa TNI-Polri dan seluruh elemen masyarakat, OKP, ormas dan seluruh perwakilan lintas agama bersama-sama melaksanakan doa bersama, doa lintas agama dalam rangka memperingati HUT ke-77 Bhayangkara. Dalam kegiatan ini juga, Sigit mengungkapkan, pihaknya menggelar berbagai jenis lomba. Mulai dari vokal grup hingga Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ). Diharapkan, dengan adanya kegiatan ini akan meningkatkan spiritual dan menjadi pedoman jajaran Korps Bhayangkara. Tentunya nilai-nilai agama menjadi salah satu yang harus dipedomani sebagai suatu pegangan supaya bisa terus melakukan hal-hal yang bersifat baik dan menghindari hal-hal yang bersifat pelanggaran.

Baca Juga :  Bupati Humbahas:Kepala Sekolah Ikut Berperan Aktif Menurunkan Stunting

“Ini menjadi upaya kita untuk sama-sama merawat keberagaman yang kita miliki, keberagaman budaya yang kita miliki, keberagaman agama yang kita miliki untuk terus bisa kita jaga menjadi satu kekuatan, satu keberagaman yang menjadi ciri khas bangsa kita yang semuanya terawat dan terjaga di dalam bingkai NKRI. Kegiatan tersebut juga diharapkan bisa meningkatkan persatuan dan kesatuan. Apalagi menjelang Pemilu 2024. “Saat ini kita juga sedang melaksanakan tahapan Pemilu dan kita ingin harapkan bahwa di dalam prosesnya nanti, Pemilu bisa berjalan dengan damai, keberagaman yang kita miliki menjadi alat untuk memperkuat persatuan dan kesatuan” ucap Kapolri.

(Timbul.S)

Berita Terkait

Warga Mengapresiasi Bantuan Sumur Bor Dari Kapolres Humbahas
Insan Pers Di Humbahas Merasa Kecawa Jasa Publikasi Tak Kunjung Dibayarkan
Peringati Hari Bhakti Adhyaksa ke-63, Ini Capaian Kinerja Kejari Humbahas Sampai Juli 2023
Gugatan Ketua DPRD Terhadap Bupati Humbahas Dikabulkan
Bupati Humbahas Letakkan Batu Pertama Pembangunan GBI Jalan Merdeka Doloksanggul
Bupati Humbahas Tinjau Pembangunan Jalan Pangungkitan-Pusuk Kecamatan Parlilitan
Bupati Humbahas : Kepedulian Yang Paling Utama Mengurangi Stunting
Wakil Bupati Humbahas Membuka Kegiatan Audit Stunting

Berita Terkait

Minggu, 1 Oktober 2023 - 19:39 WIB

Bupati Erik Adtrada: Pancasila Sebagai Dasar Negara Yang Selalu Teguh Apapun Tantangan Yang Dihadapi

Minggu, 1 Oktober 2023 - 00:38 WIB

Hadiri Sidang Senat Terbuka Wisuda Ke XXlV Universitas Labuhanbatu, Ini Pesan Bupati Labuhanbatu

Minggu, 1 Oktober 2023 - 00:31 WIB

Polisi Amankan Dua Remaja Warga Selat Besar, Pelaku Penganiayaan Kakek Lanjut Usia

Kamis, 28 September 2023 - 19:21 WIB

Sebagai Bentuk Apresiasi, BPMP Provinsi Sumatera Utara Memberikan Piagam Penghargaan Kepada Bunda PAUD Labuhanbatu

Kamis, 28 September 2023 - 04:07 WIB

Pemkab Labuhanbatu Berdukacita, Ucapkan Terimakasih Kepada Alm. Ahmad Muflih Semasa Menjabat Sekda

Kamis, 28 September 2023 - 04:06 WIB

Bupati dan Walikota Se-Sumatera Utara Menandatangani Deklarasi Pemilu Damai 2024

Rabu, 27 September 2023 - 22:44 WIB

Bupati Labuhanbatu : Aplikasi Monitoring Membantu Proses Pendampingan Dan Pengawasan Dana Desa Lebih Fokus

Selasa, 26 September 2023 - 16:26 WIB

PT DLI Membagikan 150 Paket Bantuan Sosial Warga Terdampak Banjir Di Kecamatan Bilah Hilir

Berita Terbaru